ADVEN MEMBANGUN HARAPAN BARU
MEMBANGUN HARAPAN
Memang bukanlah sesuatu yang berlebihan jika orang mengatakan “harapan adalah awal dari segalanya”, karena memang demikianlah adanya hidup manusia. Hidup selalu dibangun di atas fondasi harapan. Hidup tak lain adalah setumpuk harapan yang kemudian dirangkai menjadi cita-cita dan impian tentang sebuah hari esok yang lebih baik
MEMBANGUN HARAPAN
Kita tak akan pernah berjumpa dengan pelbagai kecanggihan teknologi, kemajuan ilmu pengetahuan, andai saja manusia tak berani membuat impian, tak berani membuat percobaan dan terobosan, serta tak berani membangun harapan.
MEMBANGUN HARAPAN
wajar kalau sampai ada yang mengatakan bahwa ‘dalam hidup, terkadang kita harus berani bermimpi, karena hidup seringkali bermula dari sebuah impian’. Dari sini, dapat kita yakini bahwa harapan merupakan sebuah energi hidup yang seringkali menjadikan hidup menjadi lebih bermakna
MEMBANGUN HARAPAN
Bagi seorang yang sedang sakit misalnya, harapan yang kuat untuk sembuh telah memberikan kekuatan luar biasa kepadanya untuk terus berjuang dan berperang melawan sakit yang dideritanya.
MEMBANGUN HARAPAN
Bagi seorang ayah, harapan dan impian untuk membangun masa depan keluarga yang lebih baik adalah sumber energi luar biasa untuk bertahan dan sabar dalam melakoni peran sebagai seorang ayah yang seringkali tidaklah gampang.
MEMBANGUN HARAPAN
Kita dipanggil untuk menyebarkan suatu virus damai, virus persaudaraan, prinsip hidup yang menghormati kemanusiaan. Kita dipanggil untuk mewartakan sebuah pesan kasih di antara manusia.
MEMBANGUN HARAPAN
Kita dipanggil untuk beramal/berbuat kasih. Kasih mengubah orang yang lemah menjadi kuat, orang yang menutup dirinya membuka hati, serta saling mendengarkan harapan dan penderitaan sesama.
MEMBANGUN HARAPAN
Sesungguhnya setiap detik kehidupan adalah saat yang tepat bagi kita untuk kembali menata bangunan harapan itu. Secara umum, tentunya kita harus berharap apa yang dibangun hari ini harus lebih baik dari kemarin demi menggapai hari esok yang harus lebih baik dari hari ini..
MEMBANGUN HARAPAN
Walaupun harapan memang bukanlah segalanya, tapi dia adalah awal dari segalanya. Oleh karena itu, kita tak boleh berhenti untuk berharap. Kita tak boleh kehilangan keyakinan karena hasil yang kita dapatkan sesungguhnya selalu akan berbanding lurus dengan usaha yang kita lakukan.
MEMBANGUN HARAPAN
Setiap persoalan pasti akan ada jalan keluarnya jika kita hidup dalam iman, pengharapan, dan kasih.
MEMBANGUN HARAPAN
Karena pentingnya harapan ini dalam semua dimensi kehidupan kita, wajar kalau kita mengaitkan harapan ini dengan keimanan, dan karenanya kita tidak boleh berputus asa.
REFLEKSI
1. Refleksikanlah harapanmu yang mau dibangun dan dikejar dalam hidup ini sebagai seorang pelajar
(Satu halaman kertas)
2. Tulislah harapan-harapanmu pada:
v Orangtua
v Para Guru
No comments:
Post a Comment